Populer

Jembatan Lontar Kabupaten Serang Dipenuhi Tumpukan Sampah

- Advertisement -

KAB SERANG,- Jembatan Lontar yang berada di Ds. Lontar Kec. Tirtayasa, Kabupaten Serang, Banten tampak begitu memprihatinkan lantaran dipenuhi oleh tumpukan sampah.

Berdasarkan pantauan dilokasi, sampah di bawah jembatan Lontar itu didominasi oleh sampah domestik seperti plastik, sterofoam, botol plastik, kayu, dan barang-barang bekas lainnya. Tumpukan sampah tersebut tentunya membuat jembatan Lontar tercemar.

Salah satu warga di sekitar lokasi, Sukari mengungkapkan, tumpukan sampah yang ada di bawah jembatan Lontar itu sudah menjadi pemandangan yang lumrah terlebih ketika wilayahnya diguyur hujan dengan instensitas tinggi.

“Sudah biasa kalau melihat pemandangan seperti ini mah neng, apalagi kalau abis hujan deras itu sampahpanya menumpuk disini (dibawah jembatan-red) kata Sukari saat ditemui di lokasi, Rabu (13/03)

Sukari juga mengungkapkan, sampah tersebut sudah lama menumpuk di area bawah Jembatan Lontar hingga mengakibatkan aliran di sekitar jembatan tersendat.

“Sampahnya udah lama ngga dibersih-bersihkan bahkan semenjak kemarau semenjak tahun 2023 itu sudah dipenuhi sama sampah,” ungkapnya

Menurutnya, sampah tersebut berasal dari hulu dan tak kembali mengalir mengikut arus sungai hingga kebiasan masyarakat yang membuang sampah sembarangan dari atas jembatan.

“Itu sampah dari ujung hulu sana, gak bisa jalan karena kebanyakan. Ada juga warga yang lewat sini sekalian buang sampah,” katanya.

Selain kesadaran dari masyarakat, warga berharap agar Pemerintah Kabupatan (Pemkab) Serang bisa membantu warga setempat untuk membersihkan tumpukan sampah tersebut.

“Kalau harapanya sih dari pemerintah juga ikut membantu membersihkan tumpukan sampah ini supaya terlihat lebih dan enak dilihat,” ujarnya mengakhiri. (Nani)

TINGGALKAN KOMENTAR

- Advertisement -

Baca Juga