Kesehatan

Cegah Kematian Ibu dan Bayi, Dinkes Banten Ajak Masyarakat Lakukan Pemeriksaan ANC

- Advertisement -

KOTA SERANG,-Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten Ati Pramudji Hastuti menyebutkan kesehatan ibu dan anak menjadi program prioritas pemerintah baik tingkat nasional maupun tingkat Kabupaten/Kota.

Oleh karena itu, Dinas Kesehatan Provinsi Banten terus menggencarkan penguatan kualitas pelayanan Antenatal Care (ANC) untuk menurunkan angka kematian ibu dan juga bayi.

“Bagiamana kita bisa mencegah dan menurunkan prevalensi stunting yang ada di Provinsi Banten. Untuk bisa itu semua berawal, selain dari usia remaja yang kita tangani dan bagaimana kita memberikan pelayanan kepada ibu hamil,” kata Ati saat dikonfirmasi melalui telepon, Senin (22/04)

Ati menjelaskan, Antenatal Care atau ANC merupakan pelayanan pemeriksaan yang ditujukan kepada ibu hamil untuk memastikan bahwa ibu serta janin dalam kondisi sehat selama masa kehamilan

“Antenatal care disimi mencakup identifikasi risiko, pencegahan komplikasi kehamilan, serta edukasi dan promosi kesehatan. Sehingga persiapan persalinan bisa diberikan kebada ibu sedini mungkin,” jelasnya.

Dirinnya mengungkapkan, Status kesehatan ibu dan anak dinilai menjadi salah satu indikator penting dalam mengukur derajat dan kualitas kesehatan keluarga. Dimana, kesehatan masyarakat merupakan aspek penting yang sangat diperhatikan di Indonesia.

“Dimana status kesehatan ibu dan anak dapat dilihat dari angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB),” ungkapnya.

Ati menjelaskan pelayanan kepada ibu hamil mulai dari upaya promotif sampai dengan upaya kuratif. Upaya promotif edukasi pihaknya lakukan, kemudian preventif pencegahan dari mulai preventif primer seperti imunisasi, tetanus, toxoid, hingga sekunder yaitu deteksi dini.

“Karena di pemeriksaan pertama itu kita akan deteksi, apakah ada penyakit – penyakit tertentu, atau potensi faktor resiko yang berpengaruh pada perkembangan janin. Jika ada, kita akan tata laksana dengan baik, sesuai standar,” kata Ati.

Oleh karena itu, Ati mengajak kepada seluruh ibu hamil yang ada di Provinsi Banten untuk melakukan pemeriksaan ANC di Puskesmas maupun di rumah sakit untuk mempercepat kesehatan ibu dan anak. Tutupnya (ADV)

TINGGALKAN KOMENTAR

- Advertisement -

Baca Juga