Populer

Imbas Kemarau, Ribuan KK di Kecamatan Kasemen Terdampak Kekeringan

- Advertisement -

KOTA SERANG,- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang mencatat, sejumlah wilayah di Kecamatan Kasemen Kota Serang mengalami kekeringan sejak Agustus 2024. Bahkan, hingga saat ini, sekitar 1.687 kepala keluarga (KK) terdampak akibat kebencanaan tersebut.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Serang Diat Hermawan mengatakan, terdapat dua kelurahan di Kecamatan Kasemen yang paling terdampak kekeringan. Dua Kelurahan tersebut yakni Kelurahan Banten dan Kelurahan Sawah Luhur.

“Wilayah yang terdampak kekeringan itu ada di Kecamatan Kasemen di Kelurahan Banten di Lingkungan Baru RT/RW 001/003 dan Sawah Luhur, di Lingkungan Karang Mulya RT 005/001,” kata Diat saat dikonfirmasi melalui telepon, Selasa (29/10).

Diat mengungkapkan, sejumlah wilayah di Kecamatan Kasemen mulai mengalami kekeringan sejak Agustus 2024. Sehingga, banyak warga mengeluhkan stok air bersih lantaran banyak sumur dan sumber air yang mengering di musim kemarau panjang saat ini.

“Harusnya terakhir sampai bulan ini sudah memasuki musim penghujan,” ujarnya

Menurutnya, beberapa warga di Kasemen juga enggan membangun sumur lantaran kondisi air di daerah tersebut payau dan tidak bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Sehingga, mereka hanya mengandalkan sumber air aliran sungai.

“Sebab warga di sana bukannya tidak mau menggali sumur sendiri, karena memang kondisi air di Kecamatan Kasemen itu payau dan tidak bisa juga digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Makanya mereka hanya mengandalkan sumber air aliran sungai,” terangnya

Dengan kondisi kekeringan tersebut, BPBD Kota Serang, telah menyalurkan 125.000 liter air bersih ke sejumlah titik kekeringan di Kecamatan Kasemen. Penyaluran air bersih ini dilakukan sebagai upaya untuk membantu masyarakat yang kekurangan air bersih.(Nani)

TINGGALKAN KOMENTAR

- Advertisement -

Baca Juga