Nasional

BPBD Kota Serang Salurkan 125.000 Liter Air Bersih Atasi Kekeringan di Kasemen

- Advertisement -

KOTA SERANG,- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang, mendistribusikan sebanyak 125.000 liter air bersih ke sejumlah titik di Kecamatan Kasemen yang terdampak kekeringan akibat kemarau.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Serang Diat Hermawan mengatakan, hingga saat ini, kekeringan terjadi di 6 Kelurahan di Kecamatan Kasemen, antara lain Kelurahan Banten, Kasunyatan, Terumbu, Sawah Luhur, Kilasah dan Bendung.

“Kekeringan di Kecamatan kasemen ini terjadi di 6 Kelurahan atau 17 titik Desa atau Lingkungan. Kalau distribusi air bersihnya sudah sekitar 125.000 liter yang kami distribusikan kepada warga, dari Agustus hingga Oktober 2024” kata Diat saat dikonfirmasi melalui telepon, Selasa (29/10)

Dengan kondisi kekeringan tersebut, BPBD Kota Serang mulai melakukan distribusi air bersih ke sejumlah titik kekeringan, khususnya di Kecamatan Kasemen. Sebab, dari enam kecamatan di Kota Serang wilayah Kasemen paling terdampak, sama seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Kami rutin mengirimkan air bersih untuk pemenuhan kebutuhan warga di titik-titik yang memang cukup parah dampak kekeringannya,” ujarnya.

Diat Mengungkapkan, berdasarkan data yang dihimpun dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), kondisi kekeringan tersebut, diperkirakan akan berlangeung hingga Akhir Oktober 2024.

“Berdasarkan data yang dihimpun dari BMKG harusnya terakhir sampai bulan ini sudah memasuki musim penghujan,” tuturnya.

Dia mengaku, selama ini dalam pendistribusian air bersih pihaknya kerap mengalami kesulitan, terutama terhadap kendaraan operasional. Sebab, BPBD Kota Serang hanya memiliki satu unit mobil tangki air, sehingga cukup terkendala ketika beberapa wilayah membutuhkan air bersih.

“Memang dari dulu itu kami cuma punya satu unit kendaraan kapasitas 5.000 liter. Dan itu kami forsir setiap hari, karena memang cuma punya satu,” tutupnya. (Nani)

TINGGALKAN KOMENTAR

- Advertisement -

Baca Juga