Berita Daerah

Terkena Dampak Badai Seroja, Penenun di NTT Terima Bantuan Benang dan 50 Peralatan Tenun

- Advertisement -

NTT, impresinews.com,- Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Dekranas RI bekerja sama dengan Kementerian Perindustrian RI dengan memberikan bantuan Benang dan 50 peralatan tenun  kepada para penenun yang terkena dampak badai seroja beberapa waktu lalu,di 10 kabupaten di wilayah NTT.

Selain itu dekranasda di bawah nahkoda bunda Julie berkolaborasi dengan SMK 4 Kupang memproduksi 50 alat tenun.

Kemudian disebarkan di sepuluh kabupaten di wilayah provinsi NTT dengan masing- masing mendapatkan 5 alat tenun.

Berikut rincian Kabupaten- kabupaten: Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka, Kabupaten Timor Tengah Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan,Kabupaten Rote Ndao, Kabupaten Sabu Raijua, Kabupaten Alor, Kabupaten Lembata, dan Flores Timur.

Penyerahan alat- alat tenun dilakukan secara simbolis belum lama via zoom oleh Ketua Dekranasda NTT, Julie Sutrisno Laiskodat.

Informasi yang diperoleh media ini Sabtu malam, 25/09/ 2021, Bunda Julie Sutrisno Laiskodat memberi pesan kepada kesepuluh kabupaten yang mendapatkan bantuan alat tersebut , agar bisa memanfaatkan alat- alat tersebut,dan diberikan kepada para penenun yang terdampak langsung Badai Siklon Tropis Seroja,” pesan Wanita Nomor satu NTT.

“ Dampak dari Seroja menyebabkan banyak alat dari para penenun yang rusak dan hanyut, agar mereka bisa kembali menenun untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga mereka, maka Dekranas Pusat melalui Kementrian Perdagangan memberi perhatian khusus bagi para penenu dengan memberi bantuan berupa benang dan juga 50 alat tenun yang diproduksi oleh SMK Negeri 4,”Sebut Bunda Julie.

Anggota DPR RI dari Partai Besutan Surya Paloh itu menuturkan Hasil karya tenunan dari para penenun kembali dijual kepada dekranasda dengan tujuan agar mereka bisa bangkit kembali pasca-badai seroja,Dan tentunya harga jual tenunan bervariasi tergantung motif asal kabupatennya,” tutup Bunda Julie (Arnold)

TINGGALKAN KOMENTAR

- Advertisement -

Baca Juga